Kamis, 09 April 2020

(Hikmah of the Day) Belajar Qanaah dalam Menu Makan di Bulan Puasa


Belajar Qanaah dalam Menu Makan di Bulan Puasa

Di hari ketiga bulan puasa, suasana sahur di rumahku berbeda dari dua hari sebelumnya. Ada sedikit kerewelan. Hari pertama kami makan sahur dengan martabak. Hari kedua dengan oseng brokoli. Hari ini dengan sayur asem. Tapi si bungsuku tak mau makan sahur dengan sayur asem. Ia minta dibuatkan telor ceplok dan mie goreng. 

Ya, kami makan sahur hari ini dengar sayur asem. 

“Sahur kok pakai sayur asem. Anyep lagi,” kataku penuh keheranan. 

“Sayur itu dari tetangga,” jawab istriku. 

“Kapan dia ke sini?

“Ya kemarin menjelang buka,” lanjut istriku.

Istriku memang tidak suka rewel soal menu makan. Aku mencoba mengikuti agar sama-sama biasa dengan apa yang ada. Qanaah! 

Sambil sedikit cekikikan istriku menikmati makan sahur dini hari itu. Ternyata ia merasa geli melihat piringku berisi nasi dan mie goreng yang basah dengan kuah sayur asem. Si bungsu memberiku sedikit mie goreng yang menjadi haknya. Mungkin ia tidak tega melihatku. 

“Ini luar biasa,” kataku sambil tertawa lebar. 

“Matur nuwun Jo... atas menu sahur hari ini,” lanjutku kepada bojo (sang istri). 

*** 

Itulah ringkasan cerita kegiatan sahur di keluargaku lima tahun lalu, atau tepatnya pada tanggal 3 Ramadhan 1435 H/1 Juli 2014. Cerita itu kami rekam dalam sebuah buku catatan harian berjudul “Dari Sahur ke Sahur; Catatan Harian Seorang Suami” (2016).

Qanaah adalah salah satu akhlak terpuji. Sebaliknya sikap tamak dan tak puas dengan apa yang ada merupakan akhlak yang buruk sebab tidak mencerminkan rasa syukur kepada Allah subhanu wataála.

Apa yang dilakukan istri saya pada saat sahur di atas terkait sayur asem dari tetangga adalah mengajak untuk sama-sama belajar berqanaah, apalagi di bulan Puasa yang tentu hikmahnya sangat besar. Qanaah dalam hal makan memang ada rujukannya, yakni hadits Rasulullah shallallahu alaihi wasallam sebagai berikut: 

وكل مما يليك

Artinya, “Makanlah dari apa-apa yang ada di dekamu.” (HR: Bukhari dan Muslim)

Banyak ulama menjelaskan bahwa hadits tersebut mengajarkan kepada kita untuk berqanaah. Hadits itu tidak saja bermakna bahwa kita tidak sebaiknya menginginkan makanan yang berada jauh dari jangkauan kita, lalu meminta orang lain mengambilkan, tetapi juga bermakna bahwa kita sebetulnya tidak perlu mencari apa yang tidak ada. Cukuplah menyantap apa yang sudah tersedia di meja.   

Hal seperti itulah yang ingin dicoba istri saya pada hari itu supaya kami sebagai orang tua memberikan contoh kepada anak-anak agar terbiasa berqanaah dalam menu makan. Istri saya tentu tidak salah sebab seperi itulah yang dicontohkan Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam dalam kehidupan sehari-harinya. Dalam hadits lain Rasulullah mengatakan:

وكن قنعًا تكن أشكر الناس

Artinya, “Dan jadilah seorang yang qanaah, niscaya engkau menjadi manusia yang paling bersyukur.” (HR. Ibnu Majah)

Jadi bagi kami menerima kiriman sayur asem dari tetangga sebagai sedekah di bulan Ramadhan merupakan sesuatu yang harus kami syukuri. Bahwa kemudian sayur itu oleh istri saya disajikan untuk makan sahur yang mungkin kurang pas dari segi waktu, justru itulah relevansinya dengan belajar berqanaah. Maka di akhir sahur saya mengucapkan terima kasih kepada istri saya atas ajakannya untuk menjadi orang bersyukur.  []

Muhammad Ishom, dosen Fakultas Agama Islam Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Surakarta.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar