Selasa, 06 Desember 2011

(Masjid of the Day) Nurul Yaqien yang Menyempil di Jalan Arjuna, Pasir Limus, Wangun Harja

Di tengah pemukiman padat yang berbatasan langsung dengan Kawasan Industri raksasa Jababeka, terdapat sejengkal kampung yang tersisa bernama Pasir Limus yang masih masuk di dalam wilayah Desa Wangun Harja, Kecamatan Cikarang Utara. Di sejengkal kampung yang penduduknya sangat ramah ini, terdapat sebuah bagunan tempat menampung segala kepenatan seluruh warganya, termasuk keceriaan anak-anak di dalamnya dalam melatunkan alif, ba', ta', tsa’, jim, dan seterusnya di sore hari yang cerah.

jalan kampung yang masih segar...



ada nurul yaqien yang menyempil di sana...



menyempil namun indah...



di dalamnya cukup lega...



dengan terasnya yang luas...



di samping nya tersedia tempat belajar alif, ba', ta' dan seterusnya...



tak lupa juga ada bedug sederhana sebagai ciri khas nusantara...


Menyempil memang terkadang terlihat sungguh indah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar